Senin, 14 Januari 2013

SMS Santet Resahkan Loteng

Loteng— Sejumlah masyarakat di Lombok Tengah mulai resah dengan beredarnya isu SMS santet yang bisa membuat penerimanya kejang-kejang dan pingsan. merebaknya isu telepon layar merah yang muncul tiba-tiba di layar handphone (HP), dan SMS santet, kini mulai meresahkan sebagian masyarakat Lombok Tengah. Meski belum ada kejadian disana, namun masyarakat mulai was-was untuk menerima telephone yang nomornya tidak dikenal atau tidak terdaftar dalam memory telephonnya. Ketakutan itu dipicu sejumlah siaran di televisi tentang jatuhnya korban didaerah lain. “Memang belum ada warga yang menjadi korban dari SMS santet atau telepon layar merah seperti yang selama ini ramai diperbincangkan disana sini, jangan-jangan ini hanya sebatas isu isapan jempol belaka, sebab jika isu itu benar pemerintah tentunya telah mengambil tindakan nyata” kata Supardan salah seorang tokoh masyrakat Loteng. Merebaknya isu tersebut juga sempat menghantui kaula muda. Akibatnya banyak yang enggan untuk mengaktifkan HP sejak pukul 21:00 wita hingga pukul 23:00 wita. “Kami benar-benar dihantui rasa takut dengan beredarnya isu soal SMS santet tersebut sehingga kami enggan menghidupkan HP pada malam, karena info dari mulut kemulut SMS santet itu beredar pada jam tersebut” ungkap Edi salah seorang siswa SLTA di kota Praya [KB]

0 komentar:

:a: :b: :c: :d: :e: :f: :g: :h: :i: :j: :k: :l: :m: :n:

Posting Komentar